-->
74HssqAmpAieSQYdpeY0UHJ3eJx0ro2Bjc2BCzNj
Bookmark


 


 

Libur Panjang Waisak, Okupansi Kereta Api Keberangkatan dari Daop 5 Tembus 112%

(Foto: Humas Daop 5 Purwokerto)


Lingkar keadilan, BANYUMAS -Antusiasme masyarakat untuk bepergian dengan kereta api selama libur panjang Waisak terlihat dari lonjakan penjualan tiket keberangkatan dari wilayah Daerah Operasi 5 (Daop 5) Purwokerto. Berdasarkan data per 11 Mei pukul 08.00 WIB, dari total 17 kereta api keberangkatan, jumlah tiket yang telah terjual mencapai 54.322 tiket, atau 112% dari kapasitas tempat duduk yang disediakan sebanyak 48.704 kursi pada periode 9 Mei - 13 Mei.

Tingginya okupansi ini disebut okupansi dinamis karena ada nya pola naik-turun penumpang di sejumlah stasiun, sehingga satu tempat duduk dapat digunakan oleh lebih dari satu penumpang dalam satu hari perjalanan.

Penjualan tiket tertinggi tercatat terjadi pada:

10 Mei: 13.963 tiket

9 Mei: 12.709 tiket

11 Mei: 9.491 tiket

Meski okupansi sangat tinggi, PT KAI Daop 5 memastikan tiket ke sejumlah kota tujuan favorit seperti Surabaya, Jakarta, Bandung, Yogyakarta, dan Jember masih tersedia. Adapun ketersediaan tiket untuk

 keberangkatan dari Daop 5 adalah sebagai berikut:

11 Mei: 2.294 tiket tersedia

12 Mei: 1.423 tiket tersedia

13 Mei: 2.091 tiket tersedia

Manager Humas Daop 5 Purwokerto, Krisbiyantoro, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas tingginya minat masyarakat.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah memilih kereta api sebagai moda transportasi utama mereka pada libur panjang Waisak ini. Kami terus berkomitmen memberikan pelayanan yang terbaik bagi penumpang," ujarnya.

Selain itu, Krisbiyantoro juga mengajak masyarakat untuk menikmati kenyamanan dan keamanan perjalanan kereta api selama libur panjang ini.

"Bagi Anda yang masih belum memesan tiket, jangan ragu untuk segera melakukan pemesanan. Pesan tiket Anda sekarang melalui aplikasi Access by KAI, situs kai.id, atau kanal resmi penjualan lainnya. Nikmati perjalanan yang aman dan nyaman dengan kereta api, dan jadikan liburan Anda semakin menyenankan."

Jumlah tiket yang terjual dan ketersediaan tiket masih dapat berubah sewaktu-waktu karena penjualan masih terus berlangsung. Pastikan Anda segera memesan agar tidak kehabisan tiket.

PT KAI Daop 5 tetap berkomitmen memberikan pelayanan yang aman, nyaman, dan tepat waktu, serta memastikan seluruh penumpang dapat menikmati perjalanan dengan baik selama periode padat liburan ini.

0

Posting Komentar